Pelepasan Mahasiswa Magang Universitas Muhammadiyah Pontianak

Pontianak, KalBar – Pada Senin (31/01/2022) sore bertempat di Ruang Command Center Pengadilan Negeri Pontianak Kelas 1A, Ketua Pengadilan Negeri Pontianak Kelas 1A, Pransis Sinaga, S.H., M.H., didampingi oleh Sekretaris Pengadilan Negeri Pontianak serta Kepala Sub Bagian Kepegawaian, Organisasi, dan Tatalaksana melepas 8 Mahasiswa Magang dari Fakultas Hukum Universitas Muhammadiyah Pontianak.

Pada kesempatan yang diberikan, Ketua PN Pontianak Kelas 1A memberi pesan kepada seluruh Mahasiswa magang agar menerapkan ilmu yang sudah didapat selama di PN Pontianak Kelas 1A sebagai pembelajaran sesungguhnya di dunia peradilan, bahwa pasti ada perbedaan antara teori dan materi yang didapat di perkuliahan dengan apa yang real terjadi di dunia peradilan. Beliau berharap Mahasiswa tersebut bisa memberikan manfaat kepada masyarakat dan tidak menjadi generasi pembangkang dengan pemerintah, namum generasi cerdas yang bisa memberikan kritik dan saran yang membangun kepada pemerintah.




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *