Apel Pagi Dipenghujung Tahun 2020

Pontianak, senin tanggal 28 desember 2020, Pengadilan Negeri Pontianak melaksanakan apel pagi yang terakhir di tahun 2020. Apel pagi dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Pontianak Bapak Pransis Sinaga, SH, MH, dan dihadiri oleh seluruh Aparatur Pengadilan Negeri Pontianak. Dalam amanat apel pagi ini, Ketua Pengadilan Negeri Pontianak Bapak Pransis Sinaga, SH, MH pertama-tama mengucapkan puji syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa atas nikmat kesehatan yang diberikan kepada seluruh Aparatur Pengadilan Negeri Pontianak. Kemudian Ketua Pengadilan Negeri Pontianak juga menyampaikan kembali atas pencapaian yang telah diperoleh oleh Pengadilan Negeri Pontianak, salah satunya mendapatkan predikat Zona Integritas sebagai Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK). Pencapaian predikat Zona Integritas ini merupakan keberhasilan atas kerja keras seluruh Aparatur Pengadilan Negeri Pontianak, mulai dari Pegawai Honorer hingga Pimpinan Pengadilan Negeri Pontianak. Ketua Pengadilan Negeri Pontianak juga berkomitmen untuk mencapai predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) pada penilaian selanjutnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *