Rapat Dinas Pembinaan dan Pengawasan Pimpinan Bulan November Tahun 2024, Sosialisasi Aplikasi, Monev AMPUH dan SMAP di lingkungan Pengadilan Negeri Pontianak Kelas 1A

Pontianak, KalBar – Pada Senin, 25 November 2024 pagi bertempat di Ruang Aula Prof. Dr. Bagir Manan, S.H., M.H., M.C.L., Pengadilan Negeri Pontianak Kelas 1A, diadakan rapat dengan agenda Rapat Dinas Pembinaan dan Pengawasan Pimpinan Bulan November Tahun 2024 di lingkungan Pengadilan Negeri Pontianak Kelas 1A. Rapat Dinas bulan ini terdiri dari beberapa kegiatan yaitu Pembinaan dan Pengawasan Pimpinan, Monitoring dan Evaluasi Program Sertifikasi Mutu Pengadilan Unggul Dan Tangguh (Ampuh), Sosialisasi Aplikasi SITAMANG BAE (Sistem Manajemen Pelayanan Persidangan Berbasis Elektronik), Aplikasi SIPAPI (Sistem Informasi Empat Pilar Pengadilan Negeri) Oleh Tim Pengadilan Negeri Manado, Monitoring dan Evaluasi Sistem Manajemen Anti Penyuapan (SMAP), dan Zona Integritas pada PN Pontianak Kelas 1A. Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Pontianak Kelas 1A, Arief Boediono, S.H., M.H., dan juga Wakil Pengadilan Negeri Pontianak Kelas 1A, I Dewa Gede Budhy Dharma, S.H., M.H., serta diikuti oleh seluruh pegawai PN Pontianak baik Hakim, pejabat struktural, pejabat fungsional, pelaksana, serta honorer.

Rapat Dinas diawali dengan sosialisasi terkait aplikasi SIPAPI dan SITAMANG BAE oleh PN Manado kepada seluruh aparatur PN Pontianak, dilanjutkan dengan monev pelaksanaan AMPUH dan SMAP pada PN Pontianak. Kemudian pemaparan dari hasil Rapat Berjenjang yang dilaksanakan oleh Kepaniteraan dan Kesekretariatan. Notulen Rapat Berjenjang Kepaniteraan dibacakan oleh Panitera PN Pontianak Kelas 1A, Utin Reza Putri, S.H., M.H., dan untuk notulen Rapat Berjenjang Kesekretariatan dibacakan oleh Sekretaris PN Pontianak Kelas 1A, Yuniar Nelly, S.T., M.M.

Kesempatan selanjutnya diberikan kepada Ketua dan Wakil Ketua PN Pontianak Kelas 1A untuk memberikan arahannya kepada seluruh aparatur PN Pontianak agar dapat memaksimalkan pekerjaan dalam mencapai target tahun 2024.








Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *