Rapat Dinas Bulan Mei Tahun 2023 Pada Pengadilan Negeri Pontianak Kelas 1A

Pontianak, KalBar – Pada Rabu (24/05/2023) pagi bertempat di Ruang Aula Prof. Dr. Bagir Manan, S.H., M.H., MCL. Pengadilan Negeri Pontianak Kelas 1A, diadakan rapat dengan agenda Rapat Dinas Bulanan Mei 2023 di lingkungan Pengadilan Negeri Pontianak Kelas 1A. Rapat dipimpin langsung oleh Ketua Pengadilan Negeri Pontianak Kelas 1A, H. Akhmad Fijiarsyah Joko Sutrisno, S.H., M.H., dan juga Wakil Pengadilan Negeri Pontianak Kelas 1A, Sri Harsiwi, S.H., M.H. serta diikuti oleh seluruh pegawai PN Pontianak baik Hakim, pejabat struktural, pejabat fungsional, pelaksana, serta honorer.

Rapat dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dilanjutkan dengan Hymne Mahkamah Agung, pembacaan 8 (delapan) Nilai Utama Mahkamah Agung RI, dan Yel-Yel PN Pontianak Kelas 1A. Rapat Dinas diawali dengan pemaparan dari hasil Rapat Berjenjang yang dilaksanakan oleh Kepaniteraan dan Kesekretariatan. Notulen Rapat Berjenjang Kepaniteraan dibacakan oleh Panitera PN Pontianak Kelas 1A, Utin Reza Putri, S.H., M.H., dan untuk notulen Rapat Berjenjang Kesekretariatan dibacakan oleh Sekretaris PN Pontianak Kelas 1A, Yuniar Nelly, S.T., M.M.

Kesempatan selanjutnya diberikan kepada WKPN Pontianak Kelas 1A, Sri Harsiwi, S.H., M.H., untuk membacakan hasil Pengawasan dari Hakim Pengawas Bidang. Dari hasil pengawasan bidang yang dilakukan oleh Hawasbid, WKPN Pontianak Kelas 1A langsung memberikan solusi penyelesaian permasalahan yang ada sehingga tidak akan lagi ada temuan yang sama ke depannya.

Terakhir barulah Ketua PN Pontianak Kelas 1A menanggapi dan memberi masukan kepada Panitera maupun Sekretaris tentang catatan yang ada pada rapat berjenjang maupun temuan Hakim Pengawas Bidang. KPN Pontianak Kelas 1A juga menyampaikan beberapa permasalahan yang sempat dijumpai di satuan kerja dan memberi solusi apa yang seharusnya dilakukan.




Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *