Pontianak, 3 juni 2020, Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Bapak H. Amiryat, SH, MH memimpin acara Pengambilan Sumpah, Pelantikan, dan serah terima jabatan Ketua Pengadilan Negeri Pontianak dari Bapak TUMPAL SAGALA, S.H.,M.H. kepada Bapak PRANSIS SINAGA, S.H.,M.H. Acara ini dilaksanakan di aula Pengadilan Tinggi Pontianak dan dihadiri oleh Hakim Karier dan Hakim Adhock, serta Pejabat Struktural dan Fungsional Pengadilan Negeri dan Pengadilan Tinggi Pontianak, dengan menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan arahan dari Pemerintah, karena saat ini Indonesia masih dalam situasi penyebaran virus corona (covid-19).



Bapak TUMPAL SAGALA, S.H.,M.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Ketua Pengadilan Negeri Pontianak, kini mendapat mutasi dan promosi menjadi Wakil Ketua pada Pengadilan Negeri Surabaya Kelas 1 A Khusus. Kemudian Bapak PRANSIS SINAGA, S.H.,M.H. yang sebelumnya menjabat sebagai Wakil Ketua Pengadilan Negeri Manado, kini mendapat mutasi dan promosi menjadi Ketua pada Pengadilan Negeri Pontianak. Seluruh Keluarga Besar Pengadilan Negeri Pontianak mengucapkan selamat kepada Bapak TUMPAL SAGALA, S.H.,M.H. atas promosi dan mutasinya, dan selamat datang kepada Bapak PRANSIS SINAGA, S.H.,M.H. sebagai ketua Pengadilan Negeri Pontianak.