Pontianak, senin tanggal 19 Agustus 2019, seluruh pegawai Pengadilan Negeri Pontianak mengikuti upacara memperingati Hari Ulang Tahun Mahkamah Agung RI yang ke – 74 di halaman kantor Pengadilan Tinggi Pontianak. Selain Pengadilan Negeri Pontianak, upacara juga diikuti oleh Pengadilan Tinggi Agama Pontianak, Pengadilan Agama Pontianak, Pengadilan Tata Usaha Negara Pontianak, Pengadilan Agama Kubu Raya dan Pengadilan Militer Pontianak. Upacara dilaksanakan mulai pukul 07.30 WIB, yang dipimpin oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi Pontianak Bapak Dr. Erwin Mangatas Malau, SH, MH selaku Inspektur Upacara. Upacara berlangsung dengan khidmat dan tertib hungga pukul 08.30 WIB. Kemudian setelah selesai upacara, dilanjutkan dengan ramah tamah serta foto bersama.